Sabtu, 29 November 2008

PenelitianKu 2

HOME > penelitian > Hasil Penelitian
27 Maret 2008
ANALISA PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN TIKET DAN PENERIMAAN PENDAPATAN PADA OBYEK WISATA NEGARA

Abstrak

Dengan adanya sistem penjualan tiket, pelayanan jasa pemandu, penyewaan lokasi, dan penerimaan pendapatan yang terkomputerisasi diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan obyek wisata Negara.

Pada sistem baru transaksi penjualan tiket masuk dan jasa pemanduan akan dicetak pada satu lembar tiket untuk satu transaksi. Pada tiket tersebut terdapat keterangan mengenai jenis tiket berdasarkan kategorinya beserta jumlah pengunjung untuk masing-masing kategori dan jam sewa pemandu beserta harganya, sehingga dapat menghindari kemungkinan Petugas Loket salah menghitung jumlah karcis ataupun jenis tiket yang diberikan kepada pengunjung. Selain itu juga lebih efisien dalam penggunaan kertas, menghemat biaya cetak dengan hanya mencetak satu tiket untuk satu transaksi. Transaksi juga akan disimpan di dalam database, yang dapat diakses sesuai kebutuhan dan akan digunakan untuk mencetak laporan penjualan tiket dan jasa pemanduan harian, bulanan, dan tahunan.

Pengaplikasian sistem penyewaan lokasi yang terkomputerisasi, menghindari transaksi penyewaan lokasi atas lokasi dan waktu yang sama dengan transaksi sebelumnya karena dapat melakukan pengecekkan pada table transaksi sewa kapan saja suatu lokasi telah disewa. Sistem penyewaan lokasi terkomputerisasi yang akan dirancang juga akan mencetak dokumen Bukti Pembayaran Penyewaan Lokasi, sebagai bukti pembayaran dengan nomor urut dokumen yang terurut secara otomatis dan transaksi pembayaran sewa lokasi akan disimpan pada tabel transaksi sewa yang dapat diakses untuk mencetak Laporan Penyewaan Lokasi Bulanan dan Tahunan.

Oleh : Kumala Mustika Susilo

Kategori Pengelolaan Teknologi Informasi Dan Komunikasi (Pendidikan SI)

PenelitianKu

31-10-2008
SEMINAR MONEV RISET ITB 2008 (STEI dan PPTIK)
(yuli)

Pusat Penelitian Teknologi Informasi dan Komunikasi (PPTIK ITB) bekerjasama dengan Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI ITB) menyelenggarakan Seminar Monitoring dan Evaluasi (Monev) Riset ITB 2008 pada tanggal 13 November 2008. Kegiatan yang diselenggarakan di Hotel Grand Aquila Bandung ini merupakan sarana monitoring dan evaluasi kegiatan penelitian di lingkungan STEI dan PPTIK ITB. Dalam sambutannya, ketua LPPM, Dr. Ir. Indratmo Soekarno, M.Sc mengutarakan harapannya agar seluruh kegiatan penelitian di ITB memiliki arah bersama yang jelas, sehingga dapat membawa misi institusional ITB. Menurutnya, para peneliti saat ini masih meneliti kesenangannya sendiri-sendiri. Bahkan hasil yang sudah jadipun dibongkar kembali, di-recycle terus menerus, misi insitusinya jadi tidak berjalan. Dengan adanya penelitian yang terpola, penelitian tersebut dapat mendukung pengembangan ilmu dan kualitas pembelajaran, sekaligus tidak ketinggalan memberikan hasil yang dapat diterapkan di masyarakat. Keluaran penelitian haruslah berupa produk komersial atau produk karya ilmiah. Tahun ini ITB menetapkan target menghasilkan 180 makalah jurnal internasional. Harapannya nanti, jumlah jurnal internasional yang dihasilkan oleh setiap KK (Kelompok Keahlian) berjumlah tak kurang dari 25% dari banyaknya anggota KK. Menyinggung beberapa kendala administrasi penelitian, Indratmo mengakui bahwa masih ada beberapa kelemahan di LPPM, namun menegaskan keseriusan untuk segera memperbaikinya. “Akan saya cari, saya sudah mendapatkan beberapa titik-titik kelemahan kita,” tegasnya. “Saya mempunyai keyakinan, tahun depan sudah harus lancar. Saya tidak ingin hal-hal yang sifatnya administratif ini turun sampai dosen dan peneliti. Insinyur kan bukan akuntan. Ini yang akan kami carikan jalan keluarnya.” Sementara itu, kepala PPTIK, Ir. Armein Z.R. Langi, MSc, PhD, menyatakan peran PPTIK sebagai sebuah virtual research center. PPTIK melibatkan peneliti-peneliti di lingkungan KK/fakultas/sekolah dalam mengelola satu agenda penelitian. Agenda tersebut adalah pembangunan sebuah ‘masterpiece’ TIK, yakni solusi TIK istimewa dan komprehensif yang dapat diterapkan untuk membangun masyarakat. Konsep ini selanjutnya dinamakan konsep Desa Masa Depan (Smart Village). Dalam sesi pleno bertajuk Desa Masa Depan Berbasis Rural-ICT tersebut, Armein mengungkapkan fungsi Riset ITB dalam menciptakan pola kerja pusat penelitian yang disebutnya sebagai research operating system. Kegiatan riset di PPTIK tahun 2008 tersusun dalam 5 program besar: testbed infrastructure, rural business development, digital learning, health services, dan e-farming. Untuk mendukung kegiatan tersebut, PPTIK mengadakan kegiatan management meeting mingguan, evaluasi kemajuan riset setiap bulan, konsinyiring, konferensi internasional, dan workshop paper/jurnal. “Saya berusaha keras dengan teman-teman untuk mewujudkan virtual research center. Meskipun hasilnya belum begitu menggembirakan, tapi kita percaya itu direction-nya, research 2.0, riset berbasis komunitas,” demikian tuturnya. Sesi pleno kemudian dilanjutkan oleh dua sesi paralel. Pada sesi paralel ini, dilakukan pemaparan 11 kegiatan riset, baik riset KK, riset unggulan (RU), maupun riset internasional (RI). Setiap paparan diikuti oleh sesi tanya jawab. Dalam sesi tanya jawab ini, bertindak sebagai reviewer adalah wakil dari kalangan industri, ketua-ketua KK, dan sesama peneliti. Ketua Komisi Penelitian ITB, Dr. T.A. Fauzi Soelaiman, yang telah hadir sejak acara dimulai, menutup rangkaian kegiatan Monev ini pada pkl 13.00. (Donny)

InfoKu

PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI

Tahun 1980 banyak orang berbicara soal mutu dan selama tahun 1990-an banyak orang mulai berbicara tentang re-engineering, sedangkan yang terbaru sekarang ini tahun 2000-an orang berbicara tentang kecepatan. Perubahan-perubahan kecepatan informasi ini dapat terjadi karena adanya aliran informasi digital. Teknologi digital dapat menerima segala informasi dari suara,angka,teks, dan audio. Dari segala informasi yang masuk ini dapat disimpan, diproses dan dikirim oleh perangkat yang kita sebut komputer dengan sangat cepat. oleh karena itu teknologi ini pasti akan terus mempengaruhi pola pikir manusia, di mana tuntutan kecepatan informasi akan menjadi sangat dibutuhkan.

Untuk memenuhi kebutuhan konektifitas jaringan ini maka dibuatlah ruang universal baru dimana orang dapat saling berbagi informasi, berkolanorasi dan untuk berinteraksi niaga dll. Teknologi ini dapat kita sebut Internet.

Internet dapat menyediakan sebuah medium baru yang menyediakan kesegaran dan spontanitas teknologi seperti seperti televisi dan telepon, kemudian menggabungkan semuanya dengan kedalaman dan keluasan jangkauan yang merupakan sifat dasar komunikasi lewat kertas. Internet pertama kali diciptakan oleh Tim Berners-Lee pada tahun 1991. Penggunaan internet pada waktu itu berkembang dan tumbuh dengan sangat cepat. antara tahun 1991 sampai 1996 pengguna internet melonjak tajam dari 600.000 orang menjadi 40.000.000 orang.

Jumat, 28 November 2008

SekolahKu

SMPN 1 Denpasar

Saya bersekolah di sebuah SMP yang ternama, bahkan sampai seluruh Indonesia. Sekolah itu bernama SMPN 1 Denpasar. Sekolah yang berada di Jln. Surapati No 2, Denpasar ini sangat terkenal karena melahirkan siswa yang cerdas dan berprestasi. Saat ini SMPN 1 Denpasar menyandang predikat sebagai Sekolah Rintisan Bertaraf Internasional (SRBI). Tentu saja ini sangat membanggakan untuk saya sebagai salah satu siswa dari sekolah ini. Bagaimana tidak, selain menyandang predikat yang tidak dapat digenggam oleh sekolah sembarangan, SMP Negeri 1 Denpasar juga memiliki banyak siswa yang berprestasi. Tidak hanya berprestasi di dalam daerah, tetapi juga sampai seluruh Indonesia bahkan Internasional.

Siswa yang bersekolah di tempat ini bukanlah siswa sembarangan. karena mereka harus mengikuti tes yang diadakan untuk dapat menjadi salah satu siswa di tempat bergengsi ini. Selain itu juga ada cara lain untuk dapat masuk, yaitu dengan menjadi siswa yang memiliki prestasi minimal di tingkat propinsi, baik secara akademik maupun non akademik.

Walaupun demikian, bersekolah di Spensa (sebutan untuk SMP Negeri 1 Denpasar) adalah sebuah perjuangan. Karena selain dituntut untuk menjadi murid yang pintar, persaingannya juga sangat berat. Karena itu, jika saya dapat menjadi wakil sekolah dalam sebuah perlombaan dan berhasil mengharumkan nama besar SMP Negeri 1 Denpasar, saya akan merasa sangat bahagia. Semoga saja mimpi saya tersebut dapat terwujud. Karena saat ini saya hanya mempunyai sisa waktu beberapa bulan lagi untuk mengemban pendidikan di sekolah ternama ini.

KomputerKu

KOMPUTER


Komputer adalah alat yang bisa dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer semula dgunakan untuk menggambarkan orang yang pekerjaannya melakukan perhitungan aritmatika, dengan atau tanpa alat bantu. tetapi arti kata itu kemudian dipindahkan ke mesin itu sendiri. asal mulanya, pemgolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan aritmatika. Istilah lebih baik yang cocok untuk arti luas seperti "komputer" adalah "yang memproses imformasi" atau "sistem pengolahan informasi".

BAGAIMANA KOMPUTER BEKERJA:

1. Memori
Di sistem ini, memori adalah urutan byte yang dinomori, masing-masing berisi sepotong kecil informasi. Informasi ini mungkin menjadi perintah untuk komputer apa yang harus dilakukan.
2. Pemrosesan
Unit pemrosesan pusat atau CPU (Central Processing Unit) berperan untuk memproses arahan, melaksanakan pengiraan dan menguruskan laluan informasi menerusi sistem komputer.Unit atau peranti pemprosesan juga akan berkomunikasi dengan peranti input, output dan setoran untuk melaksanakan arahan-arahan yang berkaitan.
3. Input dan Output
Input atau Output (I/O) memperbolehkan komputer mendapatkan informasi dari dunia luar, dan menaruh hasil kerjanya disana, dapat berbentuk fisik (hardcopy), atau non fisik (softcopy). Ada berbagai macam alat I/O, dari yang akrab keyboard, monitor dan disk drive, ke yang lebih tidak biasa seperti webcam ( kamera web, printer, scanner dan sebagainya).

BAGIAN-BAGIAN KOMPUTER:

Hardware
1. Processor, atau CPU unit yang mengolah data
2. Memori RAM, tempat menyimpan data sementara
3. Hard drive, media penyimpanan semi permanen
4. Perangkat Masukan, media yang digunakan untuk memasukan data untuk diproses oleh CPU
5. Perangkat Keluaran, media yang digunakan untuk menampilkan hasil keluaran
pemprosesan CPU

Software
1.Sistem Operasi, program dasar pada komputer yang menghuibungkan pengguna dengan hardware komputer, seperti linux, windows, dan Mac OS. Tugas sistem operasi termasuk (tetapi tidak hanya) mengurus perjalanan program diatasnya, koordinasi input atau output, pemprosesan, memori, serta penginstalan dan pembuangan software.
2. Program komputer, aplikasi tambahan yang diinstal sesuai dengan sistem operasinya.

Slot Pada Komputer
1. ISA/PCI, Slot untuk masukan kartu tambahan noon grafis
2. AGP/PCle, slot untuk masukan kartu tambahan grafis
3. IDE/SCSI/SATA, slot untuk harddrive/ ODD
4. USB, slot untuk masukan media plug and play, artinya perangkat yang dapat dihubungkan ke komputer dan langsung dapat digunakan.

Kamis, 27 November 2008

ProfilKu

PRIBADI SAYA


Nama saya Bhakti Norma Utama, tapi kalian bisa memanggilku Bhakti saja. Saya masih duduk di bangku sekolah. Saya bersekolah di SMP Negeri 1 Denpasar kelas IX G nomor 03. Saya dapat merasa bangga dengan sekolah saya. ini karena sekolah saya adalah salah satu Sekolah Berstandar Internasional (SBI) yang namanya sudah terkenal dimana-mana.

Saya anak dari seorang perwira TNI, sehingga saya selalu tinggal berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya. Dengan kehidupan yang seperti itu, saya memiliki banyak teman. Namun hal itu juga terkadang menyulitkan saya dalam beberapa hal. Contohnya adalah saat saya berserta keluarga harus pindah, padahal sebentar lagi saya akan ujian. Itu terjadi saat saya tinggal di sebuah kota kecil yang bernama SoE. kota itu terletak di kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) di propinsi Nusa Tenggara Timur. Pada saat itu orangtua saya mendapat surat perintah dari atasan untuk segera pindah tugas ke daerah Bali. Padahal sebentar lagi saya akan ulangan kenaikan kelas dari kelas 4 ke kelas 5. Namun karena tidak dapat menolak surat dari atasan, maka kami pun pindah. Saya kemudian masuk ke SDN 15 Dauh Puri. Untunglah saya dapat menyesuaikan pelajaran dengan baik dan ikut ujian dengan hasil yang membanggakan.

Saya masih bujangan, walaupun banyak teman yang sudah pernah pacaran. Saya terkadang agak gugup kalau berdekatan dengan perempuan, karena saya dibesarkan di lingkungan laki-laki. Di keluarga saya, semuanya adalah laki-laki, kecuali ibu saya. Oleh karena itu saya jarang berteman dengan perempuan kecuali yang sudah dekat atau dengan saudara sepupu saya.

Saya mempunyai hobi bermain bola, bahkan saya di cap sebagai salah satu back terbaik di kelompok saya oleh teman-teman. Selain itu saya juga hobi bermain bulu tangkis dan bersepeda.
Saya bercita-cita agar besar nanti dapat memiliki pekerjaan yang bagus, mendatangkan uang yang cukup,dan halal tentunya. Untuk itu saya ingin besar nanti agar menjadi teknisi komputer ataupun bisnis di bidang elektronik.