Sabtu, 29 November 2008

InfoKu

PERKEMBANGAN TEKNOLOGI INFORMASI

Tahun 1980 banyak orang berbicara soal mutu dan selama tahun 1990-an banyak orang mulai berbicara tentang re-engineering, sedangkan yang terbaru sekarang ini tahun 2000-an orang berbicara tentang kecepatan. Perubahan-perubahan kecepatan informasi ini dapat terjadi karena adanya aliran informasi digital. Teknologi digital dapat menerima segala informasi dari suara,angka,teks, dan audio. Dari segala informasi yang masuk ini dapat disimpan, diproses dan dikirim oleh perangkat yang kita sebut komputer dengan sangat cepat. oleh karena itu teknologi ini pasti akan terus mempengaruhi pola pikir manusia, di mana tuntutan kecepatan informasi akan menjadi sangat dibutuhkan.

Untuk memenuhi kebutuhan konektifitas jaringan ini maka dibuatlah ruang universal baru dimana orang dapat saling berbagi informasi, berkolanorasi dan untuk berinteraksi niaga dll. Teknologi ini dapat kita sebut Internet.

Internet dapat menyediakan sebuah medium baru yang menyediakan kesegaran dan spontanitas teknologi seperti seperti televisi dan telepon, kemudian menggabungkan semuanya dengan kedalaman dan keluasan jangkauan yang merupakan sifat dasar komunikasi lewat kertas. Internet pertama kali diciptakan oleh Tim Berners-Lee pada tahun 1991. Penggunaan internet pada waktu itu berkembang dan tumbuh dengan sangat cepat. antara tahun 1991 sampai 1996 pengguna internet melonjak tajam dari 600.000 orang menjadi 40.000.000 orang.

Tidak ada komentar: